EDSEN CONSULTING
  • HOME
  • ABOUT US
  • CONTACT US
    • White Paper Request
  • CAREER
  • News

Google Beri Investasi Langsung ke Go-Jek

1/29/2018

Comments

 
Picture























​​Salam sukses untuk Sahabat Edsen 
​
Sahabat Edsen, kabar mengenai Google berinvestasi di Go-Jek akhirnya menemukan titik terang. Raksasa teknologi ini akhirnya mengkonfirmasi telah mengucurkan dana segar untuk Go-Jek Indonesia.
 
Kepastian kabar ini dirilis lewat situs blog resmi Google oleh Caesar Sengupta yang merupakan Vice President Next Billion Users Team. Pengumuman ini sekaligus memperjelas investasi langsung yang dilakukan Google kepada Go-Jek, bukan melalui divisi modal ventura Google Ventures atau GV.
 
"Ada banyak hal yang bisa kami lakukan untuk mendukung dan berpartisipasi dalam pertumbuhan Indonesia. Itulah mengapa kami berinvestasi di salah satu startup terdepan Indonesia, Go-Jek. Go-Jek dipimpin oleh tim manajemen yang kuat dan telah membuktikan rekam jejaknya dalam menggunakan teknologi untuk membuat kehidupan orang Indonesia jadi lebih mudah," tulis Google di blog resminya.
 
Melalui investasi yang nilainya masih dirahasiakan ini, Google mengaku ingin memperdalam komitmennya dalam mendukung perekonomian internet di Indonesia.
 
"Dengan berinvestasi di perusahaan lokal, membangun produk lokal yang relevan dan melatih talenta lokal, kami berharap bisa melihat 'juara lokal' lain seperti Go-Jek di Indonesia," lanjut Caesar.
 
Sebelumnya Google disebutkan bergabung dalam investasi tahap baru Go-Jek bersama sejumlah perusahaan lain, seperti Meituan-Dianping, Temasek Holdings, KKR, dan Warburg Pincus.
 
Seperti dikutip dari Reuters , Kabarnya, nilai investasi yang dikumpulkan dari gabungan perusahaan tersebut mencapai 1,2 miliar dolar AS atau sekitar Rp 16 triliun. Tidak ada rincian berapa dana yang dikeluarkan masing-masing perusahaan untuk Go-Jek.
 
Google menyatakan Indonesia memiliki ekonomi internet yang berkembang dan skena startup yang saling bersaing. Caesar memaparkan sejumlah langkah yang telah diambil Google untuk mendukung perekonomian internet di Indonesia, seperti inisiatif Gapura Digital, aplikasi seperti YouTube Go dan Google Go, juga rencana menyediakan layanan Wi-Fi kualitas tinggi Google Station.
 
Dengan investasi ini, maka Go-Jek akan mendapatkan dukungan baru untuk terus meningkatkan layanannya. Di tahun 2018, Go-Jek berencana memperluas fitur pembayaran digital Go-Pay ke luar ekosistemnya sehingga bisa digunakan di banyak platform lain. Selain itu, Go-Jek juga kabarnya memiliki rencana besar untuk ekspansi layanan ke negara lain ke depannya.


Comments

    Author

    Tauhid Patria

    Archives

    January 2021
    November 2020
    October 2020
    September 2020
    August 2020
    July 2020
    June 2020
    May 2020
    April 2020
    March 2020
    February 2020
    January 2020
    December 2019
    November 2019
    October 2019
    September 2019
    August 2019
    July 2019
    June 2019
    May 2019
    April 2019
    March 2019
    February 2019
    January 2019
    December 2018
    November 2018
    October 2018
    September 2018
    August 2018
    July 2018
    June 2018
    May 2018
    April 2018
    March 2018
    February 2018
    January 2018
    December 2017
    November 2017
    October 2017

Picture
Our Services :
Business Technology
Business Application
Business Analytics
Business Performance
About Us
Contact Us
Career
News
Connect with us:
Kirana Office : (+62)21-2245-8245
​Email:  sales@ed-sen.com

Copyright 2020 - PT Edsen Gudang Komputerindo. All Rights Reserved

  • HOME
  • ABOUT US
  • CONTACT US
    • White Paper Request
  • CAREER
  • News